Kamis, 06 Desember 2012

Pelabuhan kamal



Kamal adalah nama salah satu kecamatan yang terletak di Bangkalan. Dikecamatan kamal inilah terdapat pusat penyeberangan antara kota Surabaya dan pulau Madura. Sekitar 30 menit dari kota Bangkalan untuk bisa sampai dipelabuhan kamal ini.pelabuhan yang dikelola  PT.ASDP Indonesia Ferry (Persero) ini melayani lintasan ujung kamal (Surabaya-Madura) melintasi Selat Madura.
Pelabuhan kamal ini merupakan pintu gerbang utama keluar masuk ke Pulau Madura. Pelayaran dari Pelabuhan Kamal ke Pelabuhan Ujung Surabaya ditempuh sekitar 30 menit menggunakan kapal ferry melintasi Selat Madura. Tetapi Sejak beroperasinya Jembatan Suramadu, pengguna pelabuhan ini mengalami penurunan, hingga menyebabkan PT. ASDP Ujung-Kamal di ambang kehancuran.
Sebelum jembatan Suramadu beroperasi terdapat banyak pedagang yang menggantungkan hidupnya dipelabuhan kamal ini. tetapi setelah beroperasinya Jembatan Suramadu, mereka menjadi kehilangan mata pencaharian mereka. Tempat-tempat penjualan oleh-oleh khas Bangkalan ini pun satu persatu kini mulai berpindah ke Jembatan Suramadu.
Kebersihan Pelabuhan Kamal ini memang perlu penanggulangan dari pemerintah setempat. Sampah-sampah yang banyak berserakan disekitar Pelabuhan tersebut akan menimbulkan pencemaran laut yang kurang baik untuk makhluk-makhluk yang hidup didalamnya.
Seharusnya pemerintah setempat harus menyediakan tempat-tempat pembuangan sampath disetiap sudut pelabuhan Kamal tersebut. Bahkan bila perlu pemerintah harus lebih tegas dengan cara memberi peringatan tertulis seperti Plang yang berisi tentang Memo yang menghimbau tentang pentingnya kebersihan lingkungan.

0 komentar:

Posting Komentar